Warga Kecamatan Loa Kulu Sampaikan Aspirasi Pertanian pada Reses Muhammad Samsun

PortalBenuaEtam.com – Warga Kecamatan Loa Kulu, Kabupaten Kutai Kartanegara, mengadakan silaturahmi dan menyampaikan aspirasi mereka kepada Wakil Ketua DPRD Provinsi Kalimantan Timur, Muhammad Samsun, dalam kegiatan Reses Masa Sidang III tahun 2023.

Muhammad Samsun, yang merupakan anggota DPRD dari daerah pemilihan (Dapil) Kutai Kartanegara, mengunjungi lokasi pertanian di Jalan Houling Asta Minindo KM 6 GG Usaha Tani, RT 12, beberapa waktu lalu.

Di sana, ia mendengar keluhan warga tentang kurangnya irigasi dan pupuk untuk menggarap lahan pertanian yang luasnya mencapai 100 hektar lebih. Warga juga meminta bantuan sarana dan prasarana pertanian, serta peningkatan jalan usaha tani.

Muhammad Samsun mengatakan bahwa ia akan menindaklanjuti aspirasi warga dan berusaha merealisasikannya. Ia juga mengapresiasi potensi pertanian di daerah tersebut, terutama alpukat dan jambu kristal yang menjadi produk unggulan.

“Di lokasi serap aspirasi ini juga kita lihat, luas dan potensi pertaniannya, saya sempat mengunjungi, yang menarik perhatian adalah alpukat, dan jambu kristalnya,” ujar Muhammad Samsun. ( adv )

Array

Berita Terkait